Berita Terkini

Perwakilan KPU Kota Surabaya Hadiri Undangan Pengarahan Biro Advokasi Hukum dan Penyelesaian Sengketa KPU RI

  Hupmas, SURABAYA - Jumat pagi (04/02/2022), perwakilan KPU Kota Surabaya menghadiri undangan Pengarahan Plt. Kepala Biro pada Biro Advokasi Hukum dan Penyelesaian Sengketa KPU RI di Aula Lantai 2 Kantor KPU Provinsi Jawa Timur. Hadiri mewakili KPU Kota Surabaya, Penata Kelola Pemilu Ahli Muda, Endang Sri Arti Rahayu. Selain dihadiri perwakilan dari KPU Kota Surabaya turut pula dihadiri perwakilan dari KPU Kabupaten Sidoarjo dan KPU Kabupaten Gresik. Acara yang berlangsung lebih dari 3 (tiga) jam ini dibuka oleh Sekretaris KPU Provinsi Jawa Timur, Nanik Karsini.   Acara kemudian dilanjutkan dengan pengarahan yang disampaikan langsung oleh Plt. Kepala Biro pada Biro Advokasi Hukum dan Penyelesaian Sengketa KPU RI, Sigit Joyowardono. Dalam pengarahannya, pria yang biasa disapa Pak Djojo menyampaikan regulasi dan mekanisme terkait tentang jabatan fungsional yang ada di KPU. "Perlu dibangun instrumen hukum yang mengatur lebih lanjut tentang jabatan fungsional di KPU seperti Penata Kelola Pemilu," jelas Djojo. Acara kemudian dilanjutkan dengan diskusi bersama antara peserta undangan yang hadir. (aas/esar/hupmas)

Rekapitulasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan Bulan Januari 2022

  Hupmas, SURABAYA – Menindaklanjuti surat KPU RI Nomor 366/PL.02-SD/01/KPU/IV/2021 perihal Perubahan Surat KPU Nomor 132/PL.02-SD/01/KPU/II/2021 perihal Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan Tahun 2021 dan sebagaimana yang telah diatur di dalam Peraturan KPU Nomor 6 Tahun 2021 tentang Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan, KPU Surabaya menggelar Rapat Pleno Rekapitulasi Daftar Pemilih Berkelanjutan (DPB) bulan Januari 2021 pada hari Kamis (27/01/2022). Hasil rekapitulasi jumlah DPB bulan Januari 2022 di KPU Kota Surabaya sejumlah 2.067.710 pemilih dengan rincian 1.003.023 pemilih laki-laki dan 1.064.687 pemilih perempuan.  Tujuan dilaksanakannya Pemutakhiran DPB yaitu untuk memperbaharui data pemilih guna mempermudah proses pemutakhiran data dan penyusunan daftar pemilih pada Pemilu/Pemilihan berikutnya. Ketentuan ini sebagaimana amanah Pasal 204 Undang – undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilihan Umum bahwa KPU kabupaten/kota melakukan pemutakhiran data pemilih berdasarkan daftar pemilih tetap Pemilu terakhir yang dimutakhirkan secara berkelanjutan. KPU Kota Surabaya mengajak peran serta aktif masyarakat dalam pelaksanaan pemutakhiran daftar pemilih berkelanjutan. Caranya masyarakat dapat mengisi formulir Daftar Pemilih Berkelanjutan dilink berikut : 1.    http://bit.ly/DaftarpemilihbaruKPUSBY bagi masyarakat yang belum terdaftar di Daftar Pemilih. 2.    http://bit.ly/daftarpemilihpindahKPUSBY bagi masyarakat yang pindah domisili keluar Kota Surabaya. 3.    http://bit.ly/DPBMeninggal bagi keluarga/masyarakat yang hendak melaporkan pemilih telah meninggal. Rekapitulasi Daftar Pemilih Berkelanjutan KPU Kota Surabaya bulan Januari 2022 dapat diunduh dilink berikut ini : http://bit.ly/rekapitulasidpbkotasby  (guh/aas/esar/hupmas)

Apel Senin Pagi KPU Surabaya, Ingatkan Integritas dan Benturan Kepentingan

  Hupmas, SURABAYA - Jajaran KPU Surabaya laksanakan Senin (31/01/2022) Apel pagi di halaman Kantor KPU Kota Surabaya, yang dimulai pukul 08.00 WIB. Sebagai Pembina Apel pada kesempatan pagi ini  Kasubbag Program dan Data, Prahastiwi Kurnia Sitorosmi serta Pemimpin Apel, Penata Kelola Pemilu Ahli Muda KPU Kota Surabaya, Octian Anugeraha. Yang menjadi peserta upacara seluruh pegawai KPU Kota Surabaya dan peserta magang. “Dalam Apel ini sebagai komitmen saya pada saat ikut seminar bersama KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi), saya secara khusus menyampaikan agar kita selalu menjaga integritas dan menjaga jangan sampai ada benturan kepentingan yang ada,” tutur perempuan yang biasa dipanggil Bu Thiwi ini. “Tak lupa saya menekankan sebagi wanita harus bisa berdikari tanpa harus menyampingkan kaum laki-laki, sebagai wanita berdikari kita bisa mewujudkan kemandirian, berprestasi, dan berpotensi serta tetap menjaga kekompakan di lingkungan Sekretariat KPU Kota Surabaya," lanjutnya kembali. Dengan tetap menjaga protokol kesehatan Apel pagi ini berjalan dengan khidmat. (aas/esar/ hupmas)