Berita Terkini

Rapat Refleksi dan Resolusi Bersama Sekretaris dan Staf Sekretariat KPU Surabaya

  Hupmas, SURABAYA - Selasa siang (04/01/2022), Plt. Sekretaris KPU Surabaya mengadakan rapat Staf Sekretariat KPU Surabaya di awal tahun 2022 di ruang Sekretaris. Rapat yang dipimpin langsung Plt. Sekretaris KPU Surabaya, Yulyani Dewi dan dihadiri seluruh pegawai ASN Sekretariat KPU Surabaya. “Rapat ini bertujuan untuk memberikan refleksi kepada teman-teman selama tahun 2021 dan resolusi di tahun 2022, agar bisa mendapatkan masukan lebih baik untuk diselanjutnya disampaikan kepada pimpinan KPU Surabaya,” ungkap perempuan yang akrab disapa Bu Dewi ini. Hasil rapat hari ini akan disampaikan di Rapat Pleno KPU Surabaya mendatang. (aas/esar/hupmas)

Apel Senin Pagi Bulan Januari Mengawali Tahun 2022 Dengan Kedisiplinan dan Profesionalitas

  Hupmas, SURABAYA - Tepat pukul 07.30 WIB jajaran KPU  Surabaya melaksanakan Apel pagi di halaman Kantor KPU Surabaya, Jl. Adityawarman No. 87 Surabaya, Senin  (03/01/2022). Bertindak sebagai Pembina Apel, Anggota KPU Surabaya yang membidangi Divisi Teknis Penyelenggaraan, Soeprayitno. Serta didapuk menjadi Pemimpin Apel, Sub Koordinator Hukum, Octian Anugeraha. Dalam Amanat Apel, pria yang akrab disapa Pak Nano menyampaikan ucapan Selamat Tahun Baru. "Selamat Tahun Baru 2022. Semoga selalu bersemangat dalam bertugas dan selalu menjadi lebih baik sebagai pegawai (ASN) untuk lembaga dan pengabdian kepada negara. “Tak lupa saya mengucapkan banyak terima kasih selama masuk di KPU Surabaya mulai 2019 hingga sekarang saya sudah banyak dibantu di dalam menjalankan tugas sebagai Komisioner,” ungkap Soeprayitno. Mari kita bekerja dengan sebaik-baiknya, seadil-adilnya, dan sehormat-hormatnya," ungkapnya kembali. Dengan tetap menjaga protokol kesehatan Apel pagi dilaksanakan dengan penuh khidmat. (aas/esar/ hupmas)

Magang Di KPU Manifestasi Memantapkan Program Praktek Kerja Sesuai Kurikulum 

  Hupmas, SURABAYA - Senin pagi (03/01/2022), KPU Surabaya menerima siswa magang dari SMK Pawiyatan dan SMK Sejahtera Surabaya. Tujuan kedatangan 8 (delapan) siswa magang di KPU Surabaya ini untuk memantapkan kemampuan peserta didik dan memberikan pengalaman situasi kerja yang sebenarnya serta mengikuti Program (PRAKERIN) yang sesaui kurikulum. Diterima langsung oleh Plt. Sekretaris KPU Surabaya, Yulyani Dewi para peserta magang tersebut diberikan pengarahan. “Untuk magang di KPU Surabaya ini kalian harus bisa belajar menerapkan program yang sesuai dengan tujuan program praktek kerja industri (PRAKERIN) yang sesuai dengan bidang jurusan di sekolah masing-masing,” ungkap Bu Dewi sapaan sehari-hari. “Harapan saya magang disini selain dapat ilmu dan pengalaman baru, tentunya bisa memberi gambaran dunia kerja profesional terlebih bekerja di pemerintahan,” jelasnya kembali. (aas/esar/hupmas)

Peserta Magang Dari SMK Barunawati dan SMK Pawiyatan Surabaya Akhiri Program Magang Di KPU Surabaya 

  Hupmas, SURABAYA - Senin pagi (03/01/2022), 4 (empat) siswa SMK Barunawati Surabaya dan 5 (lima) siswa SMK Pawiyatan Surabaya mengakhiri masa magang di KPU Surabaya. Program magang yang berlangsung kurang lebih selama 3 (tiga) bulan yang dimulai pada tanggal 31 Oktober - 31 Desember 2021 ini memberi kesan bagi 9 (sembilan) siswa ini. “Magang di KPU Surabaya selain berkesan juga penuh dengan pembelajaran," ungkap perwakilan siswa magang dari SMK Barunawati, Alvian Febriansyah Susanto. "Pada saat kami magang pertama kali di Kantor KPU Surabaya, kami tidak mengetahui seluk beluk tentang proses migrasi website tapi karena ada tugas itu kami jadi paham sekarang,” ungkap Alvian lebih lanjut. Mengakhiri momen magang ini 9 (sembilan) siswa berfoto bersama dengan Plt. Sekretaris KPU Surabaya. (aas/esar/hupmas)