Berita Terkini

KELAS TEKNIS SESI KEEMPAT, BAHAS TENTANG PEMUNGUTAN SUARA PEMILU

Hupmas, SURABAYA, Kamis (29/07/2021), memasuki sesi keempat Kelas Pemilu yang digagas KPU Provinsi Jawa Timur pada kesempatan kali ini tema yang diusung adalah tentang Pemungutan Suara Pemilu. Anggota KPU Kabupaten Jombang yang membidangi Divisi Teknis Penyelenggaraan As’ad Choiruddin menjadi pemateri pertama. Sedangkan pemateri kedua Iwan Suryadi yang membidangi Divisi Teknis Penyelenggaraan pada KPU Kabupaten Situbondo. Serta dimoderatori oleh Icha dari Sub Koordinator KPU Kabupaten Situbondo. Materi pertama membahas tentang Penyederhanaan Surat Suara Untuk Meningkatkan Partisipasi. Sementara materi kedua membahas tentang Revitalisasi Sistem Pemungutan Suara Menuju Pemilu Serentaj Nasional. Kegiatan ini dilaksanakan dengan zoom meeting yang diikuti oleh 38 KPU Kabupaten/Kota diwilayah kerja KPU Provinsi Jawa Timur. (aas/esar/hupmas)

KPU SURABAYA UCAPKAN BELASUNGKAWA ATAS MENINGGALNYA IBU SRI RAHAYU (IBUNDA SEKRETARIS KPU SURABAYA)

Hupmas, SURABAYA – Kamis (29/07/2021) segenap Keluarga Besar KPU Surabaya menyampaikan duka yang mendalam atas meninggalnya Ibu Sri Rahayu (Ibunda dari Sekretaris KPU Surabaya, Sunarno Aristono). Semoga almarhumah husnul khotimah dan amal ibadahnya diterima disisi Allah SWT. Serta keluarga yang ditinggalkan diberikan kesabaran dan ketabahan. Aamiin ya Rabbal Alamin. (hupmas)

KPU RI ADAKAN BIMTEK PEMUTAKHIRAN DATA MANDIRI (PDM) DENGAN KPU PROVINSI DAN KPU KAB/KOTA SE-INDONESIA

Hupmas, SURABAYA, Rabu (28/07/2021) dalam rangka pelaksanaan Pemutakhiran Data Mandiri (PDM) ASN Di Lingkungan KPU Provinsi dan KPU Kabupaten/Kota, KPU RI mengadakan Bimbingan Teknis (Bimtek) PDM ASN yang diselenggarakan secara daring (zoom meeting). Hadir dalam acara Bimtek adalah Kasubag Keuangan, Umum, dan Logistik KPU Surabaya, Aditya Dwita Ardana dan Staf Subag KUL, Kwartika Candra Dewi.  Bimtek ini diselenggarakan untuk memberikan arahan tentang tata cara PDM ASN di lingkungan Sekretariat KPU Provinsi dan KPU Kabupaten/Kota di Indonesia. Adapun Sekretaris KPU Provinsi dan Sekretaris KPU Kabupaten/Kota harus melakukan pengawasan dalam pelaksanaan kegiatan PDM ASN di satuan kerja masing-masing. (aas/esar/hupmas)

KPU JAWA TIMUR MENGADAKAN WORKSHOP SISTEM PENGENDALIAN INTERN PEMERINTAH (SPIP) DENGAN 38 KPU KABUPATEN/KOTA SE-JAWA TIMUR

Hupmas, SURABAYA, Rabu pagi (28/07/2021) guna pelaksanaan implementasi Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) di lingkungan KPU Provinsi Jawa Timur diselenggarakan acara Workshop SPIP dengan 38 KPU Kabupaten/Kota melalui zoom meeting. Mewakili KPU Surabaya dalam acara ini adalah Divisi Hukum dan Pengawasan, Agus Turcham, Sub Koordinator Sub Bagian Hukum, Octian Anugeraha, beserta staf, Dian Cholifah Sari. Acara ini dibuka langsung oleh Sekretaris KPU Provinsi Jawa Timur, Nanik Karsini. Selanjutnya pengarahan dari Anggota KPU Provinsi Jawa Timur. Pengarahan pertama disampaikan oleh Divisi SDM dan Litbang, Rochani yang menyampaikan tentang pemahaman regulasi tata naskah dinas yang baru yang harus dilaksanakan dengan baik. Dilanjutkan pengarahan dari Muhammad Arbayanto yang membidangi Divisi Hukum dan Pengawasan. Pria yang akrab disapa Mas Arba ini menyampaikan SPIP sebagai kontrol kinerja lembaga KPU sehingga KPU Kabupaten/Kota harus menyiapkan regulasi dan juga SDM untuk menyongsong Pemilu 2024. (aas/esar/hupmas)

GUNA MENCUKUPI KEPERLUAN STUDI ANALISIS HASIL PEMILU, PPID LAYANI PERMOHONAN INFORMASI

Hupmas, SURABAYA – Rabu siang (28/07/2021) PPID KPU Surabaya melayani permohonan informasi yang diajukan oleh Sopian Helmi Panggabean. Pria kelahiran Surabaya ini ditemui langsung oleh Sub Koordinator pada Sub Bagian Teknis Pemilu dan Hupmas, Endang Sri Arti Rahayu. Permohonan informasi yang diajukan adalah Hasil Penghitungan Perolehan Suara pada Pemilu 2019 yang akan digunakan untuk keperluan studi analisis hasil Pemilu. Setelah menerima dokumen yang diajukan Sopian memberi kesan dan pesan. “Pelayanan PPID sangat responsif dan ramah, cepat dan tanpa ribet,” ungkap Sopian. Lebih lanjut, Sopian menyampaikan ucapan terima kasih karena sudah mendapatkan layanan informasi. “Terima kasih PPID, sukses selalu,” ucapnya kembali. (esar/hupmas)