Berita Terkini

KPU Surabaya Lakukan Verifikasi Faktual Perbaikan Syarat Dukungan Bakal Calon Anggota DPD Pemilu 2019

Hupmas, SURABAYA – Menindaklanjuti Rakor Verifikasi Faktual Perbaikan Kedua Calon Perseorangan Peserta Pemilu 2019 Daerah Pemilihan Provinsi Jawa Timur yang digelar pada tanggal 2 – 3 Agustus 2018 yang lalu, pegawai Kesekretariatan KPU Surabaya beserta Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) melakukan Verifikasi Faktual Perbaikan Syarat Dukungan Bakal Calon Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Pemilu 2019.

Jadwal verifikasi lapangan tersebut dilaksanakan sejak hari Sabtu, (04/08/2018) sampai dengan Selasa (07/08/2018). Para verifikator mendatangi alamat yang tersebar di wilayah Kota Surabaya untuk diverifikasi terkait dengan data yang tercantum sebagai salah satu syarat dukungan bakal calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) tersebut. (lay/esar)

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 29 kali