Terima Kunjungan Untag Surabaya
Surabaya, kota-surabaya.kpu.go.id - Jumat (27/1), KPU Surabaya menerima kunjungan Dosen Pembimbing dari Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya. Kegiatan yang berlangsung selama 1 jam ini merupakan supervisi terhadap kinerja 4 mahasiswa program studi Teknik Informatika yang melakukan kerja praktek di KPU Surabaya. Supervisi dilakukan dalam bentuk audiensi bersama Anggota dan Kasubbag KPU Surabaya.
Mahasiswa yang terdiri dari Muhammad Asrofi, Riki Nur Huda, M. Chaidar Aqsa B, dan Raihan Arief B memaparkan rencana program yang sedang dikembangkan, yakni sistem informasi mengenai administrasi surat menyurat. Program perkantoran yang dikembangkan ini merupakan output dari kerja praktek yang dijadwalkan selama 3 bulan mulai Januari.
Anggota KPU Surabaya, Naafilah Astri Swarist menanggapi bahwa KPU Surabaya akan terbantu apabila program yang dikembangkan bisa diaplikasikan di kantor.