Rapat Pembentukan Badan Adhoc dan Sekretariat dalam Pemilu Tahun 2024
Surabaya, kota-surabaya.kpu.go.id — Rabu (28/9), KPU Surabaya menghadiri Rapat Pembentukan Badan Adhoc dan Sekretariat dalam Pemilu Tahun 2024. Bertempat di Gedung Pemerintah Kota Surabaya, rapat ini juga dihadiri oleh Kepala Bagian Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kota Surabaya.
Anggota KPU Surabaya, Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan Sumber Daya Manusia, Subairi menjelaskan mengenai kebutuhan dukungan Pemerintah Kota Surabaya dalam Sekretariat PPS dan PPK yang dalam pelaksanaan tugasnya dimiliki oleh sumber daya manusia di kelurahan dan kecamatan.
Kepala Bagian Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kota Surabaya, Arief Boediarto menanggapi bahwa secara umum persyaratan mengenai sumber daya manusia dalam sekretariat PPS dan PPK tidak mengalami banyak perubahan.