Berita Terkini

Program Magang Bentuk Pelibatan Partisipasi Masyarakat

Gresik, kota-surabaya.kpu.go.id - Jumat (23/9), Program magang dengan pihak terkait, diminta untuk digarap secara serius. Itu penting, setidaknya dalam mengantisipasi minimnya Sumber Daya Manusia (SDM) di KPU Kabupaten/Kota yang ada di Jawa Timur.

Demikian disampaikan oleh Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat KPU Provinsi Jawa Timur, Gogot Cahyo Baskoro dalam Bimbingan Teknis Keterbukaan Informasi Publik, di Gresik, Jumat (23/9).

Pria yang akrab dipanggil Gogot ini menambahkan, magang dengan pihak terkait seperti dengan perguruan tinggi dan lembaga pendidikan setidaknya sebagai bentuk dari partisipasi masyarakat. Terlebih dalam kondisi saat ini, yang sudah dimulai tahapan Pemilu 2024.

"Selain menjadi kebanggaan bisa magang di KPU Kota/Kabupaten karena masa tahapan Pemilu 2024, juga bisa membantu kami dalam pemenuhan SDM," ujarnya.

Anggota KPU Jawa Timur, Ketua Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat KPU Provinsi Jawa Timur, Gogot Cahyo Baskoro menyampaikan bahwa magang dengan pihak terkait seperti dengan perguruan tinggi dan lembaga pendidikan setidaknya sebagai bentuk dari partisipasi masyarakat. 

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 198 kali