
PRESENTASI DAN DISKUSI MAGANG UNIVERSITAS NEGERI SURABAYA DAN UNIVERSITAS TELKOM SURABAYA PADA KPU KOTA SURABAYA
KPUSBY-Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Surabaya mengadakan pemaparan dan diskusi bersama Mahasiswa Magang Universitas Negeri Surabaya (UNESA) dan Telkom University di ruang rapat lantai 2 pada Jum'at, 18 Juli 2025.
Kasubbag Partisipasi, Hubungan Masyarakat dan SDM, Hendri Afrianto berpendapat bahwa perlu adanya pemaparan dan diskusi bersama Mahasiswa Magang terkait apa yang diperoleh selama magang di Kantor KPU Kota Surabaya. Di samping itu, Naafilah Astri Swarist selaku Anggota KPU Kota Surabaya Wakil Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan baru bagi mahasiswa magang di kantor KPU Kota Surabaya. "Tujuannya supaya lebih terstruktur dan output yang diharapkan dapat terpenuhi," ungkap Naafilah.
Kegiatan ini diikuti oleh Anggota KPU Kota Surabaya, Kasubbag Parmas dan SDM, Staf, CPNS, serta Mahasiswa Magang.(DKK)