Berita Terkini

MUTARLIH SALAH SATU PILAR PEMILU

Hupmas, Surabaya-Untuk menyeragamkan pemahaman di dalam melakukan pemutakhiran data pemilih berkelanjutan dalam rangka menyongsong Pilgub Jatim 2018 serta sebagai tindak lanjut launching Portal Sidalih yang telah dilaksanakan oleh KPU RI Pada tanggal 11 Juli 2017, KPU Provinsi Jawa Timur selama 2 (dua) hari ini (14-15 Juli 2017) gelar Rapat Koordinasi (Rakor) bersama KPU Kabupaten/Kota se-Jawa Timur terkait Pemutakhiran Daftar Pemilih Berkelanjutan Tahun 2017 di Kabupaten Blitar.RAKOR 14

Turut hadir mewakili KPU Surabaya dalam pertemyuan tersebut adalah Ketua KPU Surabaya, Nur Syamsi, Anggota KPU Surabaya Divisi Perencanaan dan Data Robiyan Arifin serta Mochamad Fatoni selaku Operator Sidalih.

Rakor dimulai tepat Pukul 14.00 WIB, dengan diawali dengan sambutan dari Ketua KPU Provinsi Jawa Timur, Eko Sasmito.  Dalam sambutannya, Pak Sas demikian biasa disapa mengatakan, “Rakor mutarlih yang digelar selama 2 (dua) hari ini bertujuan agar ada pemahaman dan pengetahuan yang sama tentang pemutahiran data pemilih dan teknis operasional Sidalih, sebab Sidalih akan sangat membantu dalam proses pemutahiran pemilih pada saatnya.”

Sementara Ketua KPU RI, Arief Budiman, yang turut hadir dan membuka secara resmi acara Rakor dalam sambutannya menyampaikan bahwa salah satu tahapan yang banyak dipertanyakan dan dipermasalahkan oleh banyak pihak adalah tahapan pemutahiran data pemilih. “Untuk itu, perbaikan daftar pemilih tidak hanya harus baik dalam pemutahiran dilapangan, tetapi juga harus baik dalam hal sistem. Semoga, dengan dilaksanakannya Rakor ini, KPU memiliki Operator Sidalih yang baik dan handal,” ungkap pria asli Surabaya ini.

Seremonial pembukaan Rakor ditandai dengan pemukulan gong oleh Ketua KPU RI, Arief Budiman.  (sym/cha)

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 43 kali