Berita Terkini

Bimtek Manajemen Risiko

Surabaya, kota-surabaya.kpu.go.id – Selasa pagi (30/08), KPU Surabaya menghadiri Bimbingan Teknis Manajemen Risiko yang diselenggarakan oleh KPU Jawa Timur. Kegiatan yang berlangsung secara hybrid ini diikuti oleh seluruh Ketua, Anggota, Sekretaris, Kepala Subbagian, Pejabat Pembuat Komitmen, dan Bendahara KPU Surabaya, KPU Sidoarjo, KPU Sumenep, dan KPU Kota Malang.

Ketua KPU Jawa Timur, Choirul Anam menyampaikan bahwa bimbingan teknis merupakan tindak lanjut dari surat Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan Perwakilan Jawa Timur mengenai Bimbingan Teknis Manajemen Risiko.

“Masing-masing Divisi memastikan tanggung jawab perorangan atas kinerjanya, dan harus memahami seluruh tahapan meskipun bukan tugas pokok fungsinya,” ujarnya.

Kemudian secara bergantian, Anggota dan Sekretaris KPU Jawa Timur memberikan pengarahan, yang kemudian dilanjutkan dengan pengarahan umum oleh Inspektorat Utama Sekretaris Jenderal KPU RI. Kegiatan yang berlangsung sekitar 4 jam ini ditutup dengan pemaparan dan diskusi yang disampaikan oleh narasumber dari Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan Perwakilan Jawa Timur.

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 46 kali