Berita Terkini

Penyampaian Berita Acara Hasil Penelitian Administrasi Keanggotaan Parpol, KPU Surabaya Undang PBB, PIKA, dan PKPI

Hupmas, SURABAYA – Kamis (30/11/2017), KPU Surabaya mengundang petugas penghubung dari Partai Bulan Bintang (PBB), Partai Indonesia Kerja (PIKA), dan Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) terkait penyampaian berita acara hasil penelitian administrasi keanggotaan partai politik (parpol). Ketiga partai tersebut diminta untuk  hadir di jam yang berbeda, yakni PBB pada pukul 13.00 WIB, PIKA pada pukul 14.00 WIB, dan PKPI pada pukul 15.00 WIB. Kepala Sub Bagian Hukum, Octian Anugeraha, mengutarakan bahwa berkas yang perlu diperbaiki hanyalah yang dinyatakan Tidak Memenuhi Syarat (TMS) dan apabila sudah dinyatakan Memenuhi Syarat (MS) maka tidak perlu melakukan perbaikan. Sebelum menyerahkan berkas kembali, PBB, PIKA, dan PKPI dapat melakukan konsultasi terlebih dahulu dengan datang langsung ke kantor KPU Surabaya atau melalui telepon. Endian Kurniawan, petugas penghubung PBB, menyebutkan bahwa pihaknya akan menentukan langkah selanjutnya sehubungan dengan hasil penelitian administrasi yang telah diberikan. “Sesuai dengan saran yang diberikan, kami akan melakukan perbaikan hanya pada berkas administrasi yang dinyatakan TMS baik di Sistem Informasi Partai Politik (Sipol), F2, dan data fisik berupa salinan Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu Tanda Anggota (KTA),” papar Endian. (azi/esar)

Upacara Peringatan HUT Korpri Ke-46 Disela Padatnya Tahapan Pemilukada Serentak

Hupmas, SURABAYA – “Pada hari yang berbahagia ini marilah sejenak kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT, Tuhan yang Maha Esa. Atas berkat rahmat dan karunia-Nya, kita dapat memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-46 Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) dengan keadaan aman dan tentram,” demikianlah sepenggal sambutan yang disampaikan Divisi Umum, Keuangan, dan Logistik, Miftakhul Gufron, di awal sambutannya sebagai pembina upacara. Tepat pada hari ini (29/11/2017), Korpri memperingati dan merayakan ulang tahun ke-46. Disela-sela kesibukan dan padatnya tahapan Pilkada Serentak Tahun 2018 dan Pemilu Tahun 2019, KPU Surabaya menyempatkan untuk melakukan upacara peringatan HUT Korpri yang diikuti seluruh staf baik yang Pegawai Negeri Sipil (PNS) maupun yang bukan. Upacara HUT Korpri kali ini diperingati dengan tema “46 Tahun Korpri Kerja Bersama, Setia Sepanjang Masa”. Tujuan diadakannya peringatan HUT Korpri adalah untuk memantapkan fungsi organisasi Korpri sebagai perekat persatuan bangsa, memantapkan netralitas seluruh anggota terutama mengahadapi Pilkada Serentak Tahun 2018 dan Pemilu Tahun 2019, meningkatkan kesehatan jasmani dan rohani, serta meningkatkan kepedulian sosial dan lingkungan dalam bentuk kegiatan olahraga, bakti sosial, penghijauan, pembinaan mental/rohani. Di akhir sambutannya, Gufron mengajak seluruh staf yang mengikuti upacara untuk senantiasa mengemban tugas dan tanggung jawab sebagai bentuk pengabdian kepada bangsa dan negara demi terwujudnya tujuan dari peringatan HUT Korpri tersebut. (azi/esar)

KPU Surabaya Menerima Kunjungan Lapangan Mahasiswi Pascasarjana Ilmu Politik FISIP Unair

Hupmas, SURABAYA – KPU Surabaya menerima kunjungan lapangan yang dilakukan oleh mahasiswa pascasarjana Ilmu Politik Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (FISIP) Universitas Airlangga (Unair), Rabu siang (29/11/2017). Kepala Sub Bagian Hukum, Octian Anugeraha, dengan antusias menyambut dan mempersilakan rombongan dari FISIP Unair tersebut menuju ruang audio Rumah Pintar Pemilu (RPP) Bung Tomo. Kunjungan tersebut diisi dengan diskusi dan sharing materi seputar tahapan verifikasi parpol calon peserta Pemilu Tahun 2019. Sebelum dimulai, acara dibuka dan disambut secara singkat oleh Ketua KPU Surabaya, Nur Syamsi. Setelah memberikan sambutan, Syamsi pun mempersilakan Divisi Hukum untuk mengambil alih agar diskusi dan sharing tersebut dapat segera dimulai. “Kita di sini sama-sama belajar, hanya bedanya saya dan teman-teman KPU lainnya belajar langsung secara praktek, sedangkan teman-teman sekalian secara teori. Maka dari itu, jangan sungkan untuk saling bertukar ilmu dan pendapat khususnya terkait tahapan verifikasi parpol selama diskusi berlangsung,” ujar Octian sebelum memulai diskusi. Turut hadir pula dalam diskusi tersebut, Divisi Hukum, Purnomo Satriyo Pringgodigdo, yang dengan seksama menyaksikan dan menyimak selama diskusi berlangsung. Kemudian diskusi berlanjut di Ruang Sidang Lantai I dengan pemantapan materi lebih dalam yang disampaikan oleh Divisi Hukum, Purnomo Satriyo Pringgodigdo. Purnomo menyampaikan bahwa dia sangat mengapresiasi kunjungan lapangan yang dilakukan oleh mahasiswa FISIP Unair tersebut. Ia berharap untuk ke depannya lebih banyak lagi masyarakat dari berbagai kalangan dan segmen yang tertarik untuk belajar pemilu dan nilai-nilai demokrasi. (azi/esar)

Masa Perbaikan Berkas Keanggotaan Parpol, Baru Dua Parpol Kantongi Tanda Terima

Hupmas, SURABAYA – Setelah Partai Keadilan Sejahtera (PKS), kini giliran Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang memperoleh Tanda Terima (TT). Dengan demikian, baru dua partai yang mengantongi TT selama masa perbaikan berkas keanggotaan partai politik (parpol) berlangsung sejauh ini. PPP yang diwakili oleh petugas penghubung mendatangi KPU Surabaya pada hari Selasa (28/11/2017) pukul 11.00 WIB untuk melakukan perbaikan berkas keanggotaan parpol calon peserta Pemilu Tahun 2019. Proses penghitungan dan pemeriksaan berkas administrasi berupa Kartu Tanda Anggota (KTA) dan Kartu Tanda Penduduk (KTP) elektronik yang diserahkan oleh PPP tersebut hanya membutuhkan waktu kurang lebih 1 (satu) jam. Penghitungan dilakukan untuk mengetahui apakah jumlah KTA dan KTP elektronik sudah sesuai dengan syarat jumlah minimum, sedangakan pemeriksaan dilakukan untuk mengetahui apakah identitas yang ada di KTA dan KTP elektronik sudah sesuai. Setelah dilakukan penghitungan dan pemeriksaan tersebut, PPP akhirnya dapat mengantongi TT karena berkas keanggotaan yang diserahkan sudah lengkap dan memenuhi syarat. Selang beberapa waktu, giliran Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) yang mendatangi KPU Surabaya yang tentunya untuk melakukan perbaikan berkas keanggotaan parpol calon peserta Pemilu Tahun 2019 pula. Berbeda dengan PPP, Partai Gerindra belum menerima TT dikarenakan kelengkapan berkas masih kurang. (azi/esar)

Jelang Pemilihan Ketua dan Wakil Ketua BEM dan DLM, KPUM FPK Universitas Airlangga Menerima Mentoring Dari KPU Surabaya

Hupmas, SURABAYA – Banyak mahasiswa dari berbagai universitas yang akhir-akhir ini mendatangi KPU Surabaya. Tujuan kedatangan mereka tersebut tidak lain adalah untuk meminjam kotak dan bilik suara yang dipergunakan untuk Pemilihan Umum Raya Mahasiswa (Pemira). Rafelia Nirmala Putri, Ketua Komisi Pemilihan Umum Mahasiwa (KPUM) Fakultas Perikanan dan Kelautan (FPK) Universitas Airlangga (Unair), mendatangi KPU Surabaya pada Senin pagi (27/11/2017). Kedatangan mahasiswi semester 5 tersebut untuk meminjam kotak dan bilik suara menjelang pemilihan Dewan Legislatif Mahasiswa (DLM) sekaligus Ketua dan Wakil Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) pada tanggal 30 November 2017. DLM merupakan dewan yang baru berdiri di Universitas Airlangga khususnya di FPK. DLM dibentuk dan didirikan belum lama tepatnya sekitar satu tahun yang lalu. Tugas dari DLM tidak jauh berbeda dengan Badan Legislatif Mahasiswa (BLM). Hanya saja bedanya BLM bertugas di tingkat fakultas, sedangkan DLM bertugas dalam jangkauan yang lebih luas yaitu tingkat universitas. Adapun untuk DLM sendiri ada 4 (empat) kandidat yang akan maju dalam pemilihan, di antaranya adalah Angger Wahyu F., Jumaatus S., Nafis Putra L. C., dan Siti Choiriyah Rofiah. Dari keempat kandidat tersebut nantinya akan dipilih 2 (dua) nama bakal anggota DLM. Berbeda dengan DLM yang terdapat empat kandidat calon sekaligus, untuk pemilihan BEM hanya ada satu pasang kandidat calon ketua dan wakil ketua. Mengingat hanya ada satu pasangan calon, nantinya dalam surat suara akan disediakan 2 (dua) kotak. Satu kotak bergambar pasangan calon dan yang satu lagi adalah kotak kosong tidak bergambar. Untuk pemilih yang memilih kotak bergambar pasangan calon dianggap setuju apabila kandidat tersebut maju sebagai Ketua dan Wakil Ketua BEM, sedangkan dianggap sebaliknya apabila pemilih memilih kotak kosong tidak bergambar. Sejauh ini beberapa tahapan telah dijalankan. Tahapan pertama adalah pendaftaran kandidat calon pemilihan, tahapan kedua adalah uji panelis, dan tahapan ketiga adalah uji masyarakat kampus yang masih akan digelar pada hari ini (27/11/2017). Dengan sudah berjalannya beberapa tahapan yang ada, tentunya ada persoalan dan kendala yang dihadapi sebagaimana disampaikan oleh Rafelia. “Kendalanya pada tingkat partisipasi mahasiswa yang kurang. Misalnya saat uji panelis yang digelar secara terbuka yang tentunya membutuhkan partisipasi dan antusias mahasiswa, namun kenyataan di lapangan tidak demikian,” ungkap mahasiswi kelahiran tahun 1997 ini. Menurutnya, meski sudah diumumkan adanya Pemira maupun diwanti-wanti untuk berpartisipasi namun antusias mahasiswa masih kurang. Sehingga ia berharap kedepannya mahasiswa lebih antusias lagi dan berpartisipasi demi kelancaran dan kesuksesan Pemira tersebut. (azi/esar)

KPU Jatim Gelar Bimtek Penyerahan Dukungan Calon Perseorangan

Hupmas, SURABAYA – KPU Jawa Timur menggelar bimbingan teknis (Bimtek) penyerahan dukungan calon perseorangan di Hotel Yello, Jalan Jemursari, Kota Surabaya yang diselenggarakan pada tanggal 26 – 27 November 2017. Bimtek ini digelar terkait dengan penyerahan dukungan calon perseorangan pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Jawa Timur Tahun 2018. “Kegiatan bimtek ini kami adakan tidak hanya pemahaman tetapi juga pelaksanaan. Melalui program bimtek ini, kita harapkan supaya siap calon perseorangan yang menyerahkan dokumen dukungan perseorangan,” ujar Ketua KPU Jawa Timur, Eko Sasmito di hadapan KPU Kota/Kabupaten se-Jawa Timur yang hadir pada saat itu. Lebih lanjut, Arbayanto, anggota KPU Jawa Timur, Divisi Teknis, menyampaikan bahwa sudah ada yang melakukan koordinasi dan konsultasi tentang penyerahan calon perseorangan, bahkan sudah ada yang meminta username dan password untuk memasukan data dokumen dukungan perseorangan. Menanggapi hal tersebut, Nurul Amalia, Divisi Teknis menilai jika program yang digelar oleh KPU Jawa Timur kali ini, sangat membantu kinerja anggota KPU. “Melalui program ini, kita akan siap sedia membantu tugas KPU Jawa Timur agar terlaksana dengan baik dan sukses,” ujar Nurul. (aas/esar)