Berita Terkini

KPU SURABAYA TERIMA KUNJUNGAN ALUMNUS UINSA SURABAYA

Hupmas, SURABAYA – Kamis siang (30/09/2021), KPU Kota Surabaya menerima kunjungan dari salah satu alumnus UINSA Surabaya Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (FISIP) yang telah menyelesaikan studi akhirnya.

Moch. Indra Kurniawan juga pernah menjadi Relawan Demokrasi (Relasi) pada Pemilu yang lalu maupun berkesempatan magang di kantor KPU Kota Surabaya.

Kunjungan Indra ini ditemui langsung oleh Sekretaris KPU Kota Surabaya, Sunarno Aristono beserta jajaran staf Sekretariat.

“Terima kasih KPU Surabaya atas bimbingannya selama ini. Saya telah mendapatkan tambahan pengalaman, wawasan, dan pengetahuan sehingga menginspirasi judul skripsi saya,” ungkap Indra.

“Dengan mengambil tema tentang Peran KPU Kota Surabaya melalui Rumah Pintar Pemilu (RPP) Bung Tomo dalam Pengembangan Pendidikan Pemilih” menjadi tema yang menarik untuk diteliti,” jelas Indra. (aas/esar/ hupmas)

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 36 kali